Gypsum merupakan bahan mineral yang diperoleh dari batuan sedimen, dan telah digunakan untuk berbagai keperluan bangunan sejak bertahun-tahun lalu.
Bukan hanya digunakan sebagai material pembuatan langit-langit, gypsum juga sering dipakai untuk dinding rumah.
Gypsum untuk langit-langit, biasanya berukuran lebih kecil dibandingkan untuk dinding.
Gypsum biasanya digantungkan di bagian kisi-kisi dengan pengikat kawat.
Keunggulan Gypsum Dibandingkan Material Lainnya Sebagai Plafon Rumah
1. Tidak mudah terbakar
Bahan gypsum terbuat dari material yang tidak mudah terbakar, sehingga cenderung lebih aman untuk hunian.
2. Proses pemasangan cepat
Selain itu, ketika terjadi kerusakan, plafon berbahan gypsum cenderung lebih mudah dilakukan penggantian.
3. Harga yang terbilang murah
Harga gypsum pun tergolong ekonomis dibandingkan material lainnya.
Apalagi dengan harga tersebut, material yang didapatkan memiliki kualitas yang super mewah.
4. Tersedia dalam berbagai desain dan motif
Desainnya juga beragam sehingga kamu bisa menyesuaikan dengan preferensimu.
Motif dan ukirannya pun tersedia dalam banyak pilihan.
5. Membuat rumah terasa lebih sejuk
Bahan mineral yang terapat di dalam gypsum mampu menyerap panas, sehingga udara di dalam rumah akan terasa lebih sejuk.
6. Mampu menyerap rembesan air
Sifat gypsum juga menyerap air, sehingga mampu menahan rembesan air ketika terjadi kebocoran.
Nah, bagaimana?
Sekarang kamu sudah tahu kan serba serbi gypsum.
Sumber:artikel.rumah123.com